HALAU GALAU ALA "KIDS JAMAN NOW" VERSI MAHASISWA PSIKOLOGI
CIPUTAT – Fakultas Psikologi UIN Syarif Hidayatullah, mahasiswa tak luput dengan berbagai macam kegiatan dan berbagai organisasi. Mengasah kemampuan dengan bergabung dalam organisasi merupakan salah satu kegiatan positif yang harus dilakukan oleh "kids jaman now", karena selain membuat agar diri tidak terjerumus kedalam hal-hal yang merugikan, dengan melakukan kegiatan positif dapat menambah wawasan.
Stress dewasa ini terus meningkat dikalangan masyarakat. Menurut Asosiasi Psikiater AS (APA), generasi milenial menjadi generasi paling banyak mengalami kecemasan dalam satu dekade terakhir, diikuti generasi baby boomer dan generasi Z. Berdasarkan fakta itu, Mahasiswa Psikologi UIN Syarif Hidayatullah mengadakan kegiatan "Talkshow dan Bedah Buku : Halau Galau Ala Kids Jaman Now" pada Jum'at, 28 September 2018 yang bertempat di Teater Prof. Dr. Zakiah Daradjat yang dihadiri lebih kurang 100 mahasiswa psikologi dan discussion community. Rizki Iskandar, S.Psi merupakan Pembicara sekaligus alumni Psikologi UIN Syarif Hidayatullah.
Dalam talkshow dan bedah buku ini Rizki menyampaikan bagaimana cara memanajemen stress ala "kids jaman now", dengan judul yang sangat ciamik membuat peserta sangat antusias mengikuti rangkaian kegiatan ini, dan discussion community juga memberikan kesempatan kepada para peserta untuk menemukan bagaimana cara memanajemen stress agar dapat memperbaiki kualitas hidup menjadi lebih baik serta melatih diri dalam mengendalikan stress.[WRP]