Pengurus DEMA Fakultas Psikologi UIN Syarif Hidayatullah Jakarta Gelar Acara  Upgrading
Pengurus DEMA Fakultas Psikologi UIN Syarif Hidayatullah Jakarta Gelar Acara Upgrading

Organisasi adalah salah satu aspek penting dalam kehidupan bermahasiswa. Setiap organisasi memiliki lingkungan, budaya, dan birokrasi yang berbeda, maka dari itu setiap individu yang bergabung ke dalam sebuah organisasi, perlu diberikannya pembekalan. Pembekalan tersebut meliputi hal-hal berkaitan dengan organisasi secara umum sampai hal mendetail seperti birokrasi yang ada di organisasi tersebut dan birokrasi yang menaungi organisasi tersebut. Pembekalan sangat diperlukan dalam keberlangsungan sebuah organisasi tidak terkecuali organisasi intra kampus seperti Dewan Eksekutif Mahasiswa (DEMA).

Mengetahui bahwa pembekalan penting dilakukan untuk kelangsungan sebuah organisasi, Dewan Eksekutif Mahasiswa (DEMA) Fakultas Psikologi UIN Jakarta pada tanggal 19 dan 20 Januari 2021 telah mengadakan rangkaian acara upgrading yang ditujukan untuk memberikan bekal kepada seluruh pengurus DEMA untuk menjalankan tugas satu tahun kepengurusan. Upgrading tersebut dihadiri oleh Dekan Fakultas Psikologi, Zahrotun Nihayah, M.Si yang menyampaikan sebuah sambutan pada acara tersebut dan Wakil Dekan III Bidang Kemahasiswaan, Kerjasama, dan Alumni, Dr. Yunita Faela Nisa, M.Psi, Psikolog sebagai pembimbing DEMA Fakultas Psikologi. Selain Dekan dan Wadek Fakultas Psikologi, acara upgrading juga dihadiri oleh dosen dan staff kepegawaian di Fakultas Psikologi.

[caption id="attachment_3459" align="aligncenter" width="640"] Gambar 1. Pemaparan materi oleh Dr. Yunita Faela Nisa, M.Psi, Psikolog[/caption]

Pada acara upgrading tersebut terdapat empat materi yang disampaikan yaitu, Arah Tujuan Organisasi yang dijelaskan oleh Dr. Yunita Faela Nisa, M.Psi, Psi., Management Event yang disampaikan oleh Raudah Sabila, S.Psi, materi Birokrasi Organisasi yang disampaikan oleh Uus Kudsiah, MM, dan materi terakhir mengenai Organizational Citizenship Behavior (OCB) dan Building Work Culture disampaikan oleh Khadijah Al Makkiyah, S.Psi. Seluruh materi tersebut disampaikan secara online melalui Zoom Meeting. Meskipun acara upgrading dilakukan secara online, akan tetapi acara tersebut berjalan dengan lancar dan kondusif, dan semua materi dapat disampaikan dengan baik.

Sebagai penutup acara, Wakil Dekan III Bidang Kemahasiswaan, Kerjasama, dan Alumni, Dr. Yunita Faela Nisa, M.Psi, Psikolog, menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh pemateri, peserta, dan panitia yang telah mengikuti acara upgrading. Ketua DEMA Fakultas Psikologi, Haris Munandar juga menyampaikan, “ilmu yang teman-teman dapat bukan hanya berasal dari upgrading ini saja, masih banyak resource yang dapat teman-teman gali untuk mendapatkan berbagai insight, salah satunya adalah dengan mengamati bagaimana kepengurusan DEMA periode sebelumnya dan melihat berbagai referensi yang ada.”

[caption id="attachment_3460" align="aligncenter" width="640"] Gambar 2. Sesi foto peserta bersama pemateri Khadijah Al Makkiyah, S.Psi[/caption]